Kembali ke Dukungan Tumbuhkan Audiens Anda Mudah ditemukan di mesin pencari Layanan Verifikasi Situs

Layanan Verifikasi Situs

Memverifikasi situs Anda dengan layanan seperti Google, Bing, Pinterest, Yandex, dan Facebook memungkinkan Anda mengakses fitur tambahan, seperti analytics dan proses pengindeksan mesin pencarian yang lebih cepat.

Meski sebagian besar alat verifikasi situs akan meminta Anda untuk menambahkan “tag meta” ke header situs, kami telah menyederhanakan prosesnya dengan menyediakan alat khusus untuk menambahkan tag meta ke situs Anda. Kunjungi Situs Saya → Alat → Pemasaran → Lalu Lintas lalu gulir bawah ke Layanan verifikasi situs untuk mengakses alat-alat ini.

Konsol Pencarian Google

Untuk memulai, login ke https://search.google.com/search-console dengan akun Google Anda lalu klik Tambahkan Properti:

Konsol Pencarian Google dengan anak panah mengarah ke pilihan Tambahkan Properti.
Tambahkan properti ke Konsol Pencarian Google.
  1. Di jendela Pilih jenis properti, pilih prefiks URL.
  2. Masukkan Alamat Situs WordPress.com Anda (termasuk https://) lalu klik Lanjutkan.
Pilih opsi Prefiks URL
  1. Di layar selanjutnya, pada pop up Verifikasi kepemilikan, gulir bawah ke “Metode verifikasi lain” dan klik Tag HTML.
layar Verifikasi kepemilikan dengan kotak di sekeliling pilihan tag HTML di bawah pilihan file HTML.
Pilih opsi tag HTML
  1. Selanjutnya, Anda akan melihat satu baris kode HTML seperti berikut:

pilihan tag HTML pada alat Google Webmaster dibentangkan untuk menampilkan pilihan salin tag meta.
Contoh pilihan tag HTML
  1. Salin kode yang telah diberikan Google seluruhnya menggunakan tombol Salin.
  2. Di tab atau jendela peramban baru, buka akun WordPress.com Anda lalu buka Situs Saya AlatPemasaranLalu Lintas.
  3. Gulir bawah ke bagian Layanan Verifikasi Situs, dan tempelkan kode yang Anda salin dari bagian tag HTML Google ke bagian Google.
  4. Klik Simpan Pengaturan.
bagian Layanan verifikasi situs pada Pemasaran di WordPress.com dengan kotak di sekeliling bagian Google.
Masukkan tag meta Google di Layanan Verifikasi Situs
  1. Kembali ke halaman verifikasi Konsol Pencarian Google lalu klik Verifikasi.
pilihan tag HTML di alat Google Webmaster dengan kotak di sekeliling tombol Verifikasi.
Verifikasi tag meta di alat Webmaster Google
Memverifikasi Domain Anda dengan Google menggunakan Data DNS

Dalam beberapa kasus Anda mungkin perlu menggunakan data DNS (khususnya data TXT) untuk memverifikasi nama domain dengan Google.

Untuk memulai, login ke https://search.google.com/search-console dengan akun Google Anda. Di Konsol Pencarian Google, klik Tambahkan Properti:

Konsol Pencarian Google dengan anak panah mengarah ke pilihan Tambahkan Properti.
Tambahkan properti ke Konsol Pencarian Google.
  1. Di jendela Pilih properti, pilih opsi Domain.
Pilihan Domain hanya akan berfungsi pada situs WordPress.com jika Anda memiliki nama domain kustom.
  1. Masukkan nama domain kustom Anda tanpa https; misalnya domainkerenanda.com, lalu klik Lanjut.

Jika memilih opsi prefiks URL, ketik alamat lengkap Anda (termasuk https://), dan gulir bawah ke Penyedia nama domain di bawah Metode Lainnya pada halaman selanjutnya.

Kaitkan data DNS dengan Google
  1. Di layar Verifikasi kepemilikan domain melalui data DNS, salin data TXT yang diberikan.
Verifikasi Domain dengan Data DNS
  1. Di tab atau jendela peramban baru, login ke akun WordPress.com Anda lalu buka Situs Saya Upgrade Domain dan klik domain yang ingin Anda verifikasi.
  2. Pilih Ubah server nama & data DNS, kemudian klik Data DNS untuk menambahkan data TXT kustom.
  3. Di bawah layar Data DNS, ubah Jenis di menu tarik turun menjadi TXT. Biarkan subdomain di bawah Nama kosong, dan tempelkan kode yang Anda dapat dari Google ke kolom Teks, seperti contoh gambar di bawah.
  4. Klik Tambahkan Data DNS Baru untuk menyimpan data baru.
bagian jenis data DNS, diatur ke TXT dengan Nama kosong, dan Teks diisi dengan data DNS dari Alat Webmaster Google.
Menambahkan data TXT untuk verifikasi domain dengan Google.
  1. Terakhir, kembali ke layar Google dan klik tombol Verifikasi.

📌

Pada kebanyakan kasus, verifikasi akan segera dilakukan, tetapi perlu waktu hingga 72 jam bagi Google untuk mengakui domain Anda terverifikasi.

Klik di sini untuk mendapatkan instruksi langkah demi langkah.

Mengunggah Peta Situs WordPress.com Anda ke Konsol Pencarian Google

Setelah memverifikasi situs dengan Google menggunakan salah satu metode di atas, Anda dapat mengirimkan peta situs dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Navigasikan ke bagian Peta Situs Konsol Pencarian Google di Indeks → Peta Situs.
menu alat Google Webmaster dengan kotak di sekeliling Peta Situs.

2. Unggah URL Peta Situs. Berikut contoh peta situs yang dimaksud: https://your-website-name.wordpress.com/sitemap.xml

⚠️

Jika Anda mendapatkan pesan error saat mengunggah peta situs, harap pastikan bahwa situs web Anda diatur ke publik lalu coba mengunggahnya lagi.

Apakah panduan ini bermanfaat?


Pusat Master Web Bing

Jika telah memverifikasi situs dengan Google, Anda dapat mengimpornya ke Bing, alih-alih melakukan langkah-langkah verifikasi manual di bawah ini. Lihat panduan dari Bing ini (gulir bawah ke “Impor dari Konsol Pencarian Google”).

Untuk memulai, login ke https://www.bing.com/webmaster dengan akun Live! Anda.

  1. Di Alat Master Web Bing, tambahkan Alamat situs utama Anda (situskerenanda.wordpress.com atau domainkerenanda.com) ke kolom Tambahkan Situs lalu klik Tambahkan.
Pusat Master Web Bing - Tambahkan situs
Tambahkan situs ke Pusat Master Web Bing
  1. Di layar selanjutnya, masukkan URL Peta Situs Anda dan klik Tambahkan.

URL peta situs Anda hampir selalu akan menjadi alamat situs Anda dengan /sitemap.xml di akhirnya. Contoh: domainkerenanda.com/petasitus.xml

Pusat Master Web Bing - Tentang situs saya
Berikan alamat situs dan peta situs Anda
  1. Di layar selanjutnya, Anda akan melihat beberapa pilihan. Cari pilihan Salin dan tempelkan tag pada halaman web asal Anda. Anda akan melihat sejumlah kode seperti ini:
Pusat Master Web Bing - Tag Meta
  1. Salin kode yang telah diberikan Bing seluruhnya .
  2. Di tab atau jendela baru peramban Anda, buka akun WordPress.com Anda lalu buka  Situs Saya → Alat → Pemasaran → Lalu Lintas.
  3. Gulir bawah ke bagian Layanan Verifikasi Situs , dan tempelkan kode yang Anda salin dari Bing ke bagian Bing .
  4. Klik Simpan Pengaturan.
Layanan Verifikasi Situs - Tag Meta Bing
Masukkan Tag Meta Bing Anda di Layanan Verifikasi Situs
  1. Kembali ke halaman verifikasi Bing dan klik Verifikasi.

Verifikasi Situs Pinterest

Untuk memulai, login ke https://pinterest.com dengan akun Pinterest Anda. Klik menu di sebelah gambar profil Anda di sebelah kanan atas, lalu klik Pengaturan.

Verifikasi Situs Pinterest - Pengaturan
Pilih Pengaturan dari Profil Anda
  1. Buka Edit Pengaturan dan klik tab Klaim .
  2. Masukkan alamat Situs Web Anda jika belum melakukannya.
  3. Klik tombol Klaim.
Layanan Verifikasi SItus Pinterest - Klaim situs web Anda
Klik Klaim untuk memasukkan alamat situs Anda
  1. Pilih opsi Tambahkan tag HTML dan salin tag meta yang terlihat seperti berikut:
Verifikasi Situs Pinterest - Pilihan Klaim
Pilih opsi Tambahkan tag HTML
  1. Di tab atau jendela baru peramban Anda, buka akun WordPress.com Anda lalu buka  Situs Saya → Alat → Pemasaran → Lalu Lintas.
  2. Gulir bawah ke bagian Layanan Verifikasi Situs , dan tempelkan kode yang Anda salin dari Pinterest ke bagian Pinterest .
  3. Klik Simpan Pengaturan.
Verifikasi Pinterest pada Layanan Verifikasi Situs
  1. Kembali ke halaman verifikasi Pinterest dan klik Selanjutnya lalu Kirim di jendela Kirim untuk ditinjau.

Verifikasi Situs Yandex

Untuk memulai, login ke https://webmaster.yandex.com/. Jika belum punya akun, Anda bisa membuatnya terlebih dahulu di layar login.

  1. Klik Buka untuk mengakses daftar Situs Yandex.
  2. Klik Tambahkan Situs untuk menambahkan situs Anda.
Yandex Webmaster - Tambahkan situs
Tambahkan situs di Yandex Webmaster
  1. Masukkan alamat situs Anda di kolom yang disediakan, dengan menyertakan https:// , dan klik Tambahkan.
Yandex Webmaster - Alamat situs
Masukkan alamat situs Anda dengan https
  1. Di layar selanjutnya, pilih opsi Tag meta lalu salin secara menyeluruh tag meta yang terlihat seperti
Yandex Webmaster - Tag meta
Pilih opsi Tag meta
  1. Di tab atau jendela baru peramban Anda, buka akun WordPress.com Anda lalu buka  Situs Saya → Alat → Pemasaran → Lalu Lintas.
  2. Gulir bawah ke bagian Layanan Verifikasi Situs , dan tempelkan kode yang Anda salin dari Yandex ke bagian Yandex .
  3. Klik Simpan Pengaturan.
Yandex - Layanan Verifikasi Situs
  1. Kembali ke halaman verifikasi Yandex dan klik Periksa.

Verifikasi Facebook Business

Untuk memulai, kunjungi https://business.facebook.com/settings/ dan login dengan akun Facebook Anda. Di sini, pilih bisnis Anda atau buat akun bisnis baru di Facebook. Kemudian, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Di Pengaturan Bisnis Anda, klik bagian Keamanan Merek lalu klik Domain:
Pilihan Domain ditandai dengan anak panah berwarna oranye.
  1. Klik tombol Tambahkan, ketik domain Anda ke dalam kotak, kemudian klik Tambahkan:
Menambahkan domain di Facebook.
  1. Di layar selanjutnya, Anda akan melihat sejumlah pilihan verifikasi. Pastikan pilihan “Tambahkan tag meta ke kode sumber HTML Anda” dipilih, lalu salin secara menyeluruh tag meta yang ditunjukkan di sini:
Tag meta di pengaturan Facebook disorot
  1. Kembali ke WordPress.com, buka Alat → Pemasaran lalu klik pada tab Lalu Lintas. Gulir bawah ke Layanan Verifikasi Situs dan tempelkan kode ke dalam kotak untuk Facebook:
Kotak tag meta Facebook disorot dengan warna oranye.
  1. Klik Simpan Pengaturan.
  2. Kembali ke pengaturan Facebook dari Langkah 3 dan klik tombol Verifikasi. Anda akan melihat konfirmasi bahwa Anda telah memverifikasi domain.
Copied to clipboard!