Kembali ke Dukungan Akun Pengaturan Konfigurasikan Akses Login Situs Anda

Konfigurasikan Akses Login Situs Anda

Panduan ini menjelaskan pengaturan lanjutan untuk mengelola login ke situs menggunakan autentikasi aman WordPress.com. Meskipun sebagian besar situs tidak perlu menyesuaikannya, pengaturan ini biasanya dinonaktifkan di situs yang fungsi keanggotaannya ditambahkan melalui plugin.

Fitur ini tersedia pada situs dengan paket WordPress.com Creator atau Entrepreneur. Jika situs Anda menggunakan paket lawas kami, fitur tersebut tersedia di paket Pro.

Tentang Login WordPress.com

Login WordPress.com, atau disebut juga dengan Secure Sign-On (SSO), menghubungkan dasbor WordPress.com dan dasbor WP Admin Anda agar dapat menggunakan informasi login yang sama. Langkah ini memastikan Anda dapat mengakses semua pengaturan dasbor situs dengan cepat dan aman tanpa perlu login terpisah untuk WP Admin.

Login WordPress.com dikelola oleh plugin Jetpack kami. Selain menawarkan berbagai fitur, Jetpack juga menjadi jembatan antara dasbor WordPress.com dan dasbor WP Admin.

Bila pengaturan ini dinonaktifkan, situs Anda dapat memiliki dua jenis pengguna resmi yang berbeda:

Jika Anda mengundang pengguna WordPress.com, akun pengguna lokal akan secara otomatis dibuat untuk mereka saat menerima undangan. Namun, jika Anda membuat pengguna lokal, akun WordPress.com tidak akan secara otomatis dibuat sebagai akun pasangan untuk pengguna lokal tersebut. Sebagai gantinya, Anda perlu mengundang mereka untuk membuat akun WordPress.com sendiri langsung dari halaman Semua Pengguna di dasbor situs Anda.

Secara umum, disarankan agar Login WordPress.com tetap diaktifkan. Satu pengecualian umum yakni untuk situs yang menggunakan plugin keanggotaan yang mengharuskan anggota untuk login ke situs Anda.

Mengaktifkan Login WordPress.com

Untuk mengaktifkan Login WordPress.com, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka dasbor situs Anda.
  2. Buka Pengaturan → Keamanan (atau Jetpack → Pengaturan → Keamanan di WP-Admin).
  3. Gulir ke bawah sampai ke bagian “Login WordPress.com“:
Tampilan Pengaturan → Keamanan yang menunjukkan kotak login WordPress.com dengan tombol "Izinkan pengguna untuk login ke situs ini menggunakan akun WordPress.com" aktif.
  1. Aktifkan tombol berlabel “Izinkan pengguna login ke situs ini menggunakan akun WordPress.com.”
  2. Sesuaikan pengaturan berikut yang akan diterapkan ke pengguna lain yang telah Anda setujui untuk login ke situs Anda:
    • Cocokkan akun menggunakan alamat email: Tetap aktifkan pengaturan ini untuk memastikan WordPress.com dapat mencocokkan akun lokal di situs Anda yang menggunakan alamat email yang sama dengan akun WordPress.com.
    • Memerlukan autentikasi dua langkah: Tingkatkan keamanan dengan memaksa pengguna melakukan Autentikasi Dua-Langkah saat login melalui WordPress.com. Pengguna yang belum mengatur autentikasi dua langkah di akun mereka akan diminta untuk mengonfigurasinya terlebih dahulu sebelum mereka dapat login.

Menonaktifkan Login WordPress.com

Anda dapat menonaktifkan Login WordPress.com untuk login ke wp-admin secara terpisah.

Jika Anda telah menambahkan fungsionalitas keanggotaan kustom ke situs melalui plugin, Anda mungkin harus menonaktifkan Login WordPress.com agar fungsi keanggotaan dapat berfungsi.

Hal ini bergantung pada plugin yang telah diinstal, dan Anda mungkin perlu membuat halaman login terlebih dahulu dengan mengikuti petunjuk penyiapan plugin tersebut. Sebagai contoh, jika Anda sudah mengatur alur login dan ternyata Anda mendapat tampilan layar login WordPress.com alih-alih layar login yang disediakan oleh plugin keanggotaan Anda, Anda mungkin perlu menonaktifkan Login WordPress.com dengan mengikuti langkah berikut.

Langkah 1: Atur Kata Sandi untuk WP-Admin

Secara default, Login WordPress.com diaktifkan. Oleh karena itu, Anda tidak akan diminta untuk login ke WP Admin karena kami akan secara otomatis mengenali akun WordPress.com Anda.

Namun, plugin keanggotaan dapat mengganggu alur ini, jadi lebih baik Anda mengatur kata sandi untuk WP Admin. Begini caranya:

  1. Pastikan Login WordPress.com diaktifkan.
  2. Dari dasbor Anda, klik Pengguna.
  3. Klik tab “Tampilan ” di pojok kanan atas, lalu atur menjadi “Tampilan Klasik“.
  4. Arahkan mouse ke nama pengguna Anda lalu klik tautan “Sunting“.
  5. Gulir ke bawah sampai ke bagian “Pengelolaan Akun”.
  6. Klik tombol “Buat Kata Sandi” atau “Atur Kata Sandi Baru“. Kata sandi baru Anda akan diberikan dan dapat diubah jika diinginkan.
  7. Simpan kata sandi Anda di tempat yang aman!
Bagian Pengelolaan Akun pada halaman perincian Pengguna, menampilkan tombol "Buat Kata Sandi".

Langkah ke- 2: Menonaktifkan Login WordPress.com

Untuk menonaktifkan Login WordPress.com, pastikan Anda telah menyimpan kata sandi WP Admin, lalu ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka dasbor situs Anda.
  2. Buka Pengaturan → Keamanan (atau Jetpack → Pengaturan → Keamanan di WP-Admin).
  3. Gulir ke bawah ke bagian “Login WordPress.com“.
  4. Matikan tombol berlabel “Izinkan pengguna login ke situs ini menggunakan akun WordPress.com.”
  5. Sekarang Anda dapat menggunakan kata sandi yang ditetapkan untuk WP Admin untuk login ke area admin situs Anda.

Dalam beberapa kasus, anggota mungkin tidak bisa login meskipun Login WordPress.com telah dinonaktifkan. Bila demikian, Anda mungkin perlu menonaktifkan Jetpack Protect dengan membuka Pengaturan → Keamanan di Tampilan Default dan menonaktifkan pengaturan “Cegah dan blokir upaya login berbahaya“, atau ke Jetpack → Pengaturan → Keamanan di Tampilan WP-Admin dan mematikan tombol di bawah “Perlindungan dari serangan brute force.”

Pengguna Lokal

Jika situs Anda mewajibkan Login WordPress.com untuk tetap dinonaktifkan, administrator dan anggota lain akan login melalui /wp-admin, terlepas dari login WordPress.com.

Anda dapat membuat akun WP Admin lokal di situs Anda dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka dasbor situs Anda.
  2. Buka Pengguna.
  3. Di pojok kanan atas, klik tab “Tampilan” dan pilih “Tampilan klasik“.
  4. Klik tombol “Tambahkan Pengguna Baru“.
  5. Isi nama pengguna, alamat email, dan kolom lain yang diperlukan untuk pengguna baru, lalu klik tombol “Tambahkan Pengguna Baru” untuk membuat pengguna baru.
  6. Setelah itu, administrator akan menerima email undangan yang berisi petunjuk untuk menetapkan kata sandi dan login.

Karena ini adalah akun pengguna lokal, perlu diketahui bahwa:

Jika Anda mengaktifkan kembali Login WordPress.com, Anda harus mengundang administrator dan anggota tim lainnya melalui dasbor WordPress.com, dan mereka harus membuat akun WordPress.com di sana.

Pemecahan Masalah

Dalam kasus langka, Anda mungkin mengalami salah satu kendala berikut terkait Login WordPress.com:

Diminta untuk Login Lagi

“Saya sudah login ke akun WordPress.com, tetapi saat mencoba menyunting sesuatu, saya diminta untuk login lagi, dan akun tersebut tidak mengenali nama pengguna atau kata sandi saya.”

Ketika SSO dinonaktifkan, Anda dan pengguna lokal Anda yang lain perlu login ke dasbor WordPress.com dan dasbor WP Admin secara terpisah. Kredensial Anda untuk tiap login mungkin berbeda, tergantung yang Anda atur sebelumnya.

Untuk mengatasi situasi ini, Anda dapat mengaktifkan login WordPress.com untuk sementara, kemudian memperbarui kata sandi WP Admin  untuk akun pengguna lokal Anda sebelum menonaktifkannya lagi. Atau, Anda dapat menggunakan tautan “Kata Sandi Hilang?” di halaman login untuk mengatur ulang kata sandi.

Pengguna Lain Tidak Dapat Mengakses Situs

“Saya memiliki beberapa administrator/pengguna di situs web saya, tetapi entah mengapa, mereka tidak bisa melihat situs web saya, padahal saya bisa! Kenapa begini, dan saya harus bagaimana?

Hal ini biasanya terjadi saat koneksi Jetpack terputus pada situs web dan kemudian terhubung kembali. Pada beberapa kasus, administrator atau pengguna lain (Penyunting, Penulis, dll.) tidak dapat melihat situs web karena mereka belum terhubung ke situs web dari akun WordPress.com mereka.

Untuk mengatasi hal ini, ikuti langkah di bawah ini:

  1. Pastikan Login WordPress.com aktif di bawah Pengaturan → Keamanan (atau Jetpack → Pengaturan → Keamanan di WP-Admin) sebagaimana dijelaskan di atas.
  2. Minta pengguna untuk:
    • Login ke dasbor situs menggunakan nama pengguna dan kata sandi WordPress.com.
    • Buka tab browser baru, lalu kunjungi alamat WP Admin situs (misalnya, situswebsaya.com/wp-admin).
    • Klik tombol “Siapkan Jetpack ” lalu tombol “Setujui“:
Modul Jetpack dengan judul 'Jetpack: Sederhanakan keamanan dan kinerja situs Anda dengan Jetpack di WP Admin' dan tanda panah oranye yang mengarah ke tombol Siapkan Jetpack.

Tindakan ini akan menghubungkan Jetpack ke akun WordPress.com pengguna sehingga mereka sekarang dapat mengakses situs seperti biasa di akun WordPress.com.

Copied to clipboard!