Kembali ke Dukungan Desain Situs Anda tema Ubah Tema Anda

Ubah Tema Anda

Anda dapat mengubah tema situs setiap waktu sesuka hati. Panduan ini menjelaskan cara mengubah tema dan memastikan tampilan situs sesuai keinginan Anda.

Cara Mengganti Tema

Untuk mengubah tema situs, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka Tampilan → Tema. Anda akan melihat tema situs saat ini di bagian atas.
  2. Jelajahi tema yang tersedia dan pilih yang Anda suka.
  3. Klik ikon titik tiga lalu pilih Aktifkan.
  4. Tentukan apakah Anda ingin menambahkan konten demo atau tidak.
  5. Siapkan tema Anda sesuai instruksinya.

Ketika mengubah tema, semua konten yang ada juga ikut berubah. Tidak ada yang terhapus sehingga mengubah tema sangatlah aman (dan Anda selalu bisa berganti ke tema lama jika berubah pikiran).

Tema berjudul Barnsbury ditampilkan, dengan tombol tiga titik sudah diklik dan pilihan Aktifkan disorot.

Mempratinjau Tema sebelum Menggantinya

Saat menjelajahi tema, klik … (titik tiga) lalu pilih Demo live untuk melihat contoh situs dengan tema tersebut:

Untuk mempratinjau tema, klik pilihan Demo Live di sebelah judul tema.

Ketika melihat situs demo, klik Coba & Sesuaikan di bagian atas jendela untuk membuka tema di Customizer dengan memuat konten situs Anda. Anda akan melihat tampilan situs dengan tema tersebut, tanpa mengubah tampilan situs Anda bagi pengunjung. Anda dapat mengubah pengaturan untuk mencoba-coba berbagai tampilan konten Anda dengan tema tersebut.

Pada Demo Live tema, Anda dapat klik Aktifkan di kanan atas, tutup dengan klik ikon di kiri atas, atau klik Pratinjau dalam berbagai mode dari menu tarik turun.

Jika Anda menyukainya dan ingin menggunakan tema ini, klik Aktifkan & Publikasikan. Jika belum sesuai, klik X untuk keluar tanpa mengaktifkan tema ini di situs Anda. (Harap diingat bahwa fitur Coba & Sesuaikan tidak akan menyimpan draf atau versi staging situs dan perubahan apa pun yang dilakukan tidak akan berpengaruh pada versi situs yang aktif sampai tombol Aktifkan & Publikasikan diklik.)

Ketika menggunakan fitur Coba & Sesuaikan, Anda dapat mengaktifkan tema dari tombol Aktifkan & Publikasikan pada bagian atas Customizer.

Konten Beranda

Ketika mengaktifkan tema, sebagian besar tema akan menawarkan pilihan untuk menambahkan konten demo beranda ke situs Anda.

Tema yang kami rekomendasikan adalah tema-tema yang pertama Anda lihat saat membuka Tampilan → Tema. Ketika mengaktifkan tema yang direkomendasikan, Anda akan melihat dua pilihan:

  1. Ubah ke tema ini, pertahankan konten halaman situs saya: Pilihan ini tidak menambahkan konten demo tema ke situs Anda. Konten yang sudah ada akan ditampilkan dengan tema yang baru.
  2. Ganti konten beranda saya dengan beranda tema: Pilihan ini akan menambahkan konten demo tema ke situs Anda sehingga beranda akan langsung berubah agar sama dengan tampilan situs demo. Jika ada halaman situs yang sedang Anda kerjakan sebelumnya, halaman tersebut tidak akan hilang! Beranda yang lama akan disimpan sebagai konsep pada Halaman → Konsep.
Pilihan konten untuk pengubahan tema.
Ketika mengaktifkan tema baru, Anda akan melihat pilihan untuk menambahkan beranda tema.

Jika memilih tema yang tidak memiliki konten demo, silakan ikuti panduan penyiapan yang disertakan dengan tema.

Setelah Mengganti Tema

Ketika berganti ke tema baru, ada beberapa hal yang perlu Anda periksa setelahnya:

Beranda

Apakah beranda yang ditampilkan sudah benar? Buka Tampilan → Penyesuaian → Pengaturan Beranda untuk memastikan halaman yang ditetapkan sebagai beranda sudah benar. Kemudian Anda bisa membuka Halaman dan mengeklik beranda untuk mengedit kontennya.

Anda perlu memeriksa menu untuk memastikan menu ditampilkan di lokasi yang benar dan sesuai keinginan Anda.

Widget

Anda perlu memosisikan widget di lokasi yang sesuai. Seperti pada menu, setiap tema menggunakan lokasi yang berbeda.

CSS Kustom

Satu-satunya hal yang tidak tercakup dalam pergantian tema adalah CSS Khusus, karena aspek ini spesifik untuk tiap tema. Namun, Anda dapat memulihkan CSS lama di tautan riwayat CSS yang ada di Tampilan Penyesuaian CSS Tambahan.

Kembali ke Tema Sebelumnya

Anda bisa saja berubah pikiran. Jika sudah mengaktifkan sebuah tema lalu memutuskan ingin kembali ke tampilan lama situs, yang perlu Anda lakukan adalah mengaktifkan kembali tema sebelumnya. Jika tidak yakin tema mana yang sebelumnya digunakan, buka Jetpack → Log Aktivitas untuk melihat riwayat tindakan terakhir yang Anda terapkan pada situs:

Tangkapan layar dari Log Aktivitas menampilkan bahwa seorang administrator situs mengubah tema dari Twenty Twenty-One menjadi Dara.

Selanjutnya: Unggah Tema.

Copied to clipboard!