Kembali ke Dukungan Tumbuhkan Audiens Anda Berinteraksi dengan Pengunjung Menambahkan Langganan Email ke Blog Anda

Menambahkan Langganan Email ke Blog Anda

Fitur buletin memungkinkan pembaca untuk berlangganan ke situs atau blog Anda dan menerima email pemberitahuan tentang pos baru yang Anda terbitkan. Panduan ini akan menunjukkan cara mengirim pembaruan email ke pembaca.

Langganan Blog

Di WordPress.com, pembaca dapat mengikuti (berlangganan) blog Anda agar menerima email tiap kali ada pos baru yang diterbitkan. Untuk menarik pembaca agar berlangganan ke situs Anda, tambahkan blok Berlangganan ke beranda, bilah sisi, area footer, atau pos atau halaman mana pun. Anda juga dapat mengaktifkan pemberitahuan pop-up di Pengaturan Buletin untuk menarik pengunjung agar berlangganan.

Anda juga dapat memanfaatkan Pola Blok untuk menambahkan desain siap pakai yang indah agar dapat menarik pengikut mendaftar, seperti contoh berikut:

Pola blok Langganan Buletin

Pemilik akun WordPress.com dapat berlangganan ke situs Anda dengan mengeklik tombol Berlangganan di bilah tindakan. Pembaca tanpa akun WordPress.com dapat mengeklik tombol Ikuti dan memasukkan alamat email mereka. Lihat selengkapnya di panduan Berlangganan Blog ini. Fitur ini diaktifkan di semua situs WordPress.com secara default sehingga tidak ada tindakan yang perlu dilakukan untuk mengaktifkannya.

Tombol Berlangganan

Mengirimkan Email

Saat Anda menerbitkan pos terbaru, email pemberitahuan dikirimkan secara otomatis oleh WordPress.com. Anda juga bisa menjadwalkan pos untuk diterbitkan di kemudian hari. Email pemberitahuan akan dikirimkan saat pos berhasil diterbitkan.

Secara default, pos Anda dapat diakses oleh semua orang dan dikirimkan melalui email ke semua pengikut Anda.

Anda dapat mengontrol siapa saja yang dapat melihat pos menggunakan pengaturan Akses yang tersedia saat membuat pos. Anda dapat memilih salah satu opsi berikut:

  • Semua Orang: pos dapat dilihat oleh semua orang.
  • Semua Pengikut: pos hanya dapat dilihat oleh pengikut  Anda, termasuk pengikut dengan langganan gratis. Siapa pun yang belum berlangganan akan melihat pilihan untuk berlangganan agar dapat melihat pos.
  • Hanya pengikut berbayar: pos dapat dilihat oleh pengikut yang telah membayar melalui paket pembayaran yang telah Anda siapkan. Lihat informasi selengkapnya di Buat Buletin Berbayar.
Tangkapan layar pengaturan Akses pos.

Pengikut Anda dapat memilih untuk menerima email tiap kali ada pos baru atau hanya menerima ringkasan harian maupun mingguan dari semua pos terbaru Anda. Mereka juga dapat mengubah langganan supaya tidak menerima email, cukup membaca blog Anda lewat Pembaca WordPress.com saja.

WordPress.com hanya akan mengirimkan pemberitahuan untuk pos baru yang bersifat publik. Pemberitahuan email tidak akan dikirimkan saat Anda mengunggah jenis konten lainnya (seperti halaman atau jenis pos kustom) atau memperbarui pos yang telah diterbitkan. Jika privasi situs diatur menjadi privat, pengikut tidak akan menerima pemberitahuan email terkait pos Anda.

Jangan Mengirim Email untuk Pos

Terkadang, Anda mungkin tidak ingin mengirimkan pemberitahuan email untuk sebuah pos baru. Jika demikian, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Klik “Publikasikan” di pos baru untuk membuka pemeriksaan pra-publikasi.
  2. Di bagian “Buletin“, pilih “ Pos saja.”
  3. Klik tombol”Publikasikan” sekali lagi untuk memublikasikan pos tanpa email.
Pos Saja dipilih di bagian Buletin.

Menonaktifkan Semua Email Pemberitahuan Pos

Di situs yang mendukung plugin, Anda dapat menghentikan semua email pemberitahuan pos baru dengan menonaktifkan Buletin Jetpack. Jika Buletin dinonaktifkan, pengikut baru tidak dapat berlangganan blog Anda. Pilihan ini tidak dapat dinonaktifkan di situs yang tidak mendukung plugin.

Untuk menonaktifkan Buletin:

  1. Buka dasbor situs yang mendukung plugin.
  2. Di sisi kiri, klik Jetpack → Dasbor.
  3. Di sudut kanan atas, klik tombol Pengaturan.
  4. Pilih tab Buletin.
  5. Nonaktifkan pilihan “Izinkan pengunjung berlangganan pos baru dan komentar melalui email“.

Buletin Khusus

Pemberitahuan email yang dijelaskan sejauh ini dalam panduan berguna bagi pemilik situs yang ingin mengirimkan email secara otomatis. Namun, Anda mungkin ingin lebih mengontrol tampilan dan jadwal email yang dikirimkan ke pengikut Anda. Jika demikian, Anda dapat menggunakan layanan buletin pihak ketiga untuk membuat milis, merancang templat email khusus, dan menjadwalkan email.

Untuk Situs yang Mendukung Plugin

Dengan paket yang mendukung plugin, Anda dapat mendesain dan mengirimkan buletin khusus sesuai jadwal dengan plugin MailPoet. MailPoet menyediakan kontrol lebih atas desain email dan jadwal pengiriman. Anda dapat memulainya dengan panduan pemula MailPoet.

Anda juga dapat mengintegrasikan layanan buletin pihak ketiga populer lainnya seperti MailchimpMailerLite, atau buletin lain dengan plugin.

Untuk Situs Tanpa Plugin

Situs tanpa plugin kustom dapat menggunakan blok Mailchimp bawaan atau integrasi MailerLite Classic.

Copied to clipboard!