Kembali ke Dukungan Konten dan Media Google Photos

Google Photos

Foto Anda di Google dapat diintegrasikan langsung ke editor WordPress.com dengan menghubungkan akun Google Anda. Setelah terhubung, foto terbaru Anda di Google akan ditampilkan dan dapat disalin langsung ke pustaka media WordPress.com Anda, sehingga siap digunakan untuk halaman atau pos.

Hubungkan akun Anda ke Google

Langkah ini hanya perlu dilakukan sekali.

  1. Ketika membuka media Anda (dari halaman Media, atau saat menyunting halaman/pos), pilih ‘Google Photos’ dari menu tarik-turun media:
Tombol sumber Media dipilih, Google Photos disorot.
  1. Klik tombol Hubungkan:
Tangkapan layar menampilkan Google Photos dan tombol Hubungkan.
  1. Jika sudah login ke akun Google, Anda akan diminta untuk mengonfirmasi sambungan. Jika belum Anda perlu login lalu mengonfirmasi. Perhatikan bahwa Anda dapat memutus sambungan akun kapan saja.
Tangkapan layar menampilkan layar izin saat login dengan Google, dan tombol Izinkan disorot.
  1. Setelah terkonfirmasi, akun Anda terhubung dan media Google Photos akan muncul.

Catatan: Jika merupakan pengguna Google Workspace (dulu G Suite), minta administrator akun Anda untuk mengaktifkan akses ke Google Photos.


Jelajahi Foto Anda

Anda dapat menjelajahi pustaka Google Photos dengan cara berikut:

Ketika menggunakan blok gambar (seperti blok Gambar), klik Pilih Gambar dan pilih Google Photos dari pilihan:

Tangkapan layar menampilkan blok Gambar dengan pilihan Pilih Gambar diklik, dan pilihan Google Photos disorot.
Blok Gambar

Pada Situs Saya → Media, klik menu tarik-turun di ujung kiri atas pustaka Media Anda lalu pilih Google Photos:

Tombol sumber Media dipilih, Google Photos disorot.
Pustaka Media

Kemudian pustaka Google Photos akan muncul:

Pustaka Media dengan Google Photos dipilih, dan foto dari Google ditampilkan.

Gulir foto seperti di pustaka media WordPress Anda. Pilih satu atau beberapa foto yang ingin Anda gunakan di halaman/pos lalu klik tombol ‘Salin ke pustaka media’. Media akan disalin ke pustaka WordPress Anda dan siap dilampirkan ke halaman/pos.

Tombol salin ke pustaka media ditandai dengan anak panah.

⚠️

Semua media disalin ke pustaka WordPress dan disesuaikan dengan ruang penyimpanan Anda.


Putuskan Hubungan dari Google

Untuk memutus sambungan akun dari Google buka Situs Saya → Alat Pemasaran → Koneksi lalu klik tombol Putuskan Sambungan di sebelah ‘Google Photos’:

Tombol Putuskan Sambungan ditandai dengan anak panah.

Banyak Pengguna

Tiap pengguna dapat terhubung ke satu akun Google. Jika memiliki lebih dari satu pengguna di situs Anda, tiap pengguna bisa jadi terhubung ke akun Google yang berbeda dan tidak dapat melihat foto satu sama lain.

Jika ingin bertukar akun Google Anda perlu memutuskan sambungan terlebih dahulu dan menghubungkannya ke akun Google lain.

Copied to clipboard!