Kembali ke Dukungan Konten dan Media Gunakan Tampilan Daftar

Gunakan Tampilan Daftar

Tampilan Daftar adalah fitur editor WordPress yang selalu ada untuk memudahkan Anda mengoperasikan blok di halaman Anda. Panduan ini menjelaskan cara menggunakan Tampilan Daftar.

Tutorial Video

Akses Tampilan Daftar

Untuk mengakses Tampilan Daftar, klik ikon berupa tumpukan tiga garis horizontal di sudut kiri atas editor:

GIF yang menunjukkan cara membuka Tampilan Daftar yang dilambangkan dengan jejeran tiga garis vertikal.
Buka Tampilan Daftar

Pilih blok dari Tampilan Daftar

Setelah membuka Tampilan Daftar, Anda dapat melebarkan tumpukan blok dalam daftar, lalu pilih blok satu per satu. Anda juga dapat menciutkan Tampilan Daftar dengan mengeklik blok induk.

GIF yang menunjukkan cara memilih blok dalam Tampilan Daftar.
Pilih blok dalam Tampilan Daftar

Berikut adalah daftar semua blok yang sudah Anda masukkan ke halaman atau pos dalam hierarki yang jelas:

Contoh blok yang muncul di Tampilan Daftar.
Contoh blok yang muncul di Tampilan Daftar

Kegunaan Tampilan Daftar

Tampilan Daftar memiliki beberapa fungsi:

Merapikan Blok Anda

Saat mengerjakan konten demo yang ditambahkan di tema Anda atau menggunakan Tata Letak Halaman, bisa jadi Anda menemukan kekacauan blok. Hal ini berakibat pada masalah tampilan di situs Anda, terutama saat mengerjakan blok tata letak seperti blok Kolom, blok Grup, atau blok Kisi Tata Letak.

Anda dapat menggunakan Tampilan Daftar untuk merapikan struktur blok, agar Anda hanya memiliki blok yang dibutuhkan tanpa tambahan:

  1. Pertama-tama, buka Tampilan Daftar dengan mengeklik ikon yang terlihat seperti tumpukan tiga garis horizontal di sisi kiri atas editor.
  2. Tampilkan daftar blok di halaman untuk melihat apakah Anda dapat mengidentifikasi satu atau beberapa blok yang dapat menimbulkan masalah.
  3. Klik elips (tiga titik) di sebelah blok mana pun dan pilih opsi Hapus untuk menghapus blok tersebut.
    • Jika sebuah blok berisi beberapa blok di dalamnya, menghapus blok tersebut juga akan menghapus blok-blok di dalamnya. Maka, keluarkan terlebih dahulu blok-blok dalam blok tersebut.

Berikut demonstrasi video proses ini:

Copied to clipboard!