Kembali ke Dukungan Konten dan Media Halaman dan Pos Menggunakan Editor Klasik

Menggunakan Editor Klasik

Panduan ini menjelaskan cara menggunakan Editor Klasik. Jika Anda menggunakan editor asal yakni editor WordPress, yang juga disebut editor blok, lihat panduan ini.

⚠️

Editor Klasik masih tersedia, tetapi penggunaannya tidak direkomendasikan. Anda dapat menggunakan editor blok untuk membuat situs web yang unik dengan banyak media dan responsif untuk perangkat seluler, sesuai harapan para pengguna internet modern. Untuk membantu transisi ke editor blok, lihat panduan ini.

Cara Mengakses Editor Klasik

Instruksi ini merujuk pada antarmuka Admin WP. Untuk melihat antarmuka ini, klik tab Tampilan di sudut kanan atas lalu pilih Tampilan klasik.

Arahkan kursor ke halaman yang ingin Anda sunting sampai menu di bawahnya muncul, kemudian pilih Editor Klasik.

Gambar menampilkan daftar halaman dan tautan editor klasik

Jika Anda memiliki paket yang mendukung plugin, Anda dapat mengakses Editor Klasik dengan mengaktifkan plugin Editor Klasik di Plugin → Plugin Terinstal.

Tentang Editor Klasik

Anda dapat membuat, menyunting, dan mengatur format konten menggunakan editor klasik yang tampilannya mirip dengan aplikasi pengolah kata.

💡

Untuk memastikan Anda tidak melihat tampilan HTML dari pos atau halaman yang sedang dikerjakan, pilih tab Visual di sudut kanan atas area penyuntingan, sesuai yang ditampilkan di bawah ini.

Tangkapan layar editor klasik dengan sorotan pada tab Visual.
Pastikan Anda berada di tab Visual

📌

Konten di editor klasik ditentukan gayanya oleh CSS (jenis kode untuk penentuan gaya HTML seperti warna, penspasian, lebar, dll.) dari tema yang Anda pilih. Penataan yang Anda lihat dari Editor mungkin tidak sama persis dengan situs aslinya. Harap gunakan tombol Pratinjau untuk memeriksa tampilan pos atau halaman pada situs aslinya.

Penjelasan Tombol-Tombol Editor Klasik

Ada dua baris tombol-tombol penyuntingan di editor klasik. Anda dapat mencari tahu fungsi setiap tombol dengan mengarahkan kursor ke atasnya menggunakan mouse. Tooltip kecil akan muncul untuk menjelaskan nama ikon dan fungsinya.

Baris Pertama Tombol-Tombol Penyuntingan

Saat dibuka pertama kalinya, editor klasik akan menampilkan satu baris ikon:

gambar ikon pada baris 1 bilah peralatan di editor klasik
Tombol-tombol penyuntingan di baris pertama – penjelasan tiap pilihan diberikan di bawah ini
  1. Tambahkan Media
  2. Gaya – berbagai gaya pemformatan yang ditentukan oleh tema Anda
  3. Tebal
  4. Miring
  5. Daftar yang tidak berurutan (poin berbutir):
    • Item 1
    • Item 2
  6. Daftar berurutan
    1. Item 1
    2. Item 2
  7. Kutipan (cara untuk menentukan gaya teks yang dikutip; tiap-tiap tema berbeda dalam menentukan gaya ini).
  8. Rata Kiri
  9. Rata Tengah
  10. Rata Kanan
  11. Masukkan/sunting/hapus tautan
  12. Tag Sisipkan Lebih Banyak
  13. Pengaktifan Bilah Peralatan (mengaktifkan baris kedua ikon penyuntingan)
  14. Tambahkan Formulir Kontak
Baris Kedua Tombol-Tombol Penyuntingan

Untuk menampilkan ikon baris kedua, pilih ikon pengaktifan bilah peralatan di sisi kanan baris pertama (tombol nomor 13 ke atas). Tindakan tersebut akan membuka bilah peralatan kedua yang terlihat seperti ini:

gambar ikon bilah peralatan baris kedua di editor klasik
Tombol-tombol penyuntingan di baris kedua – penjelasan tiap pilihan diberikan di bawah ini
  1. Coretan
  2. Garis mendatar
  3. Pilih warna teks – mengubah warna teks
  4. Tempel sebagai Teks
  5. Hapus pemformatan
  6. Masukkan karakter khusus
  7. Inden negatif – menggeser teks ke kiri
  8. Inden – menggeser teks ke kanan
  9. Urungkan – mengurungkan tindakan terakhir Anda
  10. Ulangi – mengulangi tindakan terakhir Anda
  11. Bantuan – menampilkan pintasan keyboard.

Perataan

Baik teks maupun gambar dapat diratakan menggunakan ikon yang tepat:

Kiri

Rata Kiri
Rata Kiri

Kanan

Rata Kanan
Rata Kanan

Tengah

Rata Tengah
Rata Tengah

Gaya

Penataan menu buka bawah memungkinkan Anda mengubah pemformatan dari semua teks yang dipilih. Hal ini termasuk berbagai penataan judul dan penataan lain yang telah ditetapkan pada tema Anda.

Perhatikan bahwa perubahan gaya lebih lanjut memerlukan CSS Kustom (dan pengetahuan tentang CSS yang memadai).

Gaya teks di Editor Klasik
Gaya teks di Editor Klasik

Warna Teks

Untuk mengubah warna teks, Anda harus menyoroti sebagian dari teks terlebih dahulu:

Mengeklik tanda panah bawah di samping tombol warna teks akan menampilkan pemilih warna. Selama pemilih warna terbuka, tanda panah akan mengarah ke atas. Anda dapat mengekliknya untuk menutup pemilih tanpa memilih warna:

gambar opsi pemilihan warna

Memilih sebuah warna akan menerapkan warna tersebut ke teks terpilih dan membuatnya menjadi warna asal untuk tombol warna.

Mengeklik tombol warna teks itu sendiri akan menerapkan warna asal terakhir.

gambar tombol pemilihan warna asal

Menempel Teks

Jika Anda menyalin dan menempel teks dari sumber lain, Anda mungkin mendapati bahwa teks tersebut tidak selalu terlihat persis seperti yang Anda inginkan. Hal ini dikarenakan salinan dari program lain (seperti email atau aplikasi pengolah kata) dapat membawa serta pemformatan yang tidak diinginkan.

Jika Anda menggunakan tombol Tempel sebagai teks, proses pembersihan khusus akan berjalan untuk menghapus semua pemformatan khusus dan tag HTML yang dapat mengubah pemformatan teks Anda.

Di bawah ini adalah tampilan Bilah peralatan di mode “Teks Biasa nonaktif”. Perhatikan bahwa tidak ada kotak di sekitarnya:

gambar tombol tempel sebagai teks saat tidak aktif

Di bawah ini adalah tampilan Bilah peralatan di mode ”Teks Biasa aktif”. Perhatikan bahwa sekarang ikon tersebut memiliki kotak di sekelilingnya, dan tombolnya berwarna hitam:

gambar tombol tempel sebagai teks saat

Menghapus Pemformatan

Tombol hapus pemformatan

Tombol hapus pemformatan menghapus semua pemformatan (tebal, miring, warna, dll) dari bagian teks yang disorot. Pilih teks terlebih dahulu:

gambar teks yang diformat

Saat tombol diklik, semua pemformatan akan dihapus:

gambar teks setelah mengeklik tombol hapus pemformatan.

Karakter Khusus

Anda dapat memasukkan karakter khusus ke pos atau halaman Anda. Posisikan kursor di tempat Anda ingin memasukkan karakter dan klik tombol masukkan karakter kustom. Jendela popup akan muncul:

gambar karakter khusus

Klik karakter apa pun dan karakter tersebut akan dimasukkan di tempat kursor Anda berada.

Inden Negatif/Inden

Tombol inden akan menggeser teks ke dalam sebanyak satu tingkat, dan tombol inden negatif akan menggeser teks ke luar sebanyak satu tingkat.

contoh-inden-negatif
contoh-inden

Penspasian

Menekan tombol Enter (Kembali) akan mengakhiri paragraf yang sedang Anda tulis dan memulai paragraf baru. Jika Anda ingin memulai baris baru tanpa membuat paragraf baru, tahan tombol Shift bersamaan dengan menekan tombol Enter.

Pintasan Keyboard

Editor klasik memiliki beberapa pintasan keyboard, atau hotkey, bawaan.

Untuk melihat daftar dari semua pintasan yang tersedia, klik tombol di bilah peralatan untuk menampilkan ikon baris kedua, lalu klik ikon Pintasan Keyboard (tanda tanya) di akhir baris kedua.

Sebuah jendela akan muncul untuk menampilkan daftar pintasan keyboard yang tersedia di Editor.

Gambar pintasan keyboard

Untuk menggunakan pintasan asal, tekan Command + tombol pada Mac atau Control + tombol pada Windows:

KunciTindakanKunciTindakan
cSalinxPotong
vTempelaPilih semua
zUrungkantUlangi
bTebaliMiring
uGaris bawahkSisipkan/sunting taut

Untuk pintasan tambahan, tekanControl + Option + tombol pada Mac atau Control + Alt + tombol pada Windows:

KunciTindakanKunciTindakan
1Penajukan 12Penajukan 2
3Penajukan 34Penajukan 4
5Penajukan 56Penajukan 6
lRata kiricRata tengah
rRata kananjRata kanan kiri
hCoretanqBlok kutipan
uDaftar bulletoDaftar bernomor
aSisipkan/sunting tautsHapus tautan
mSisipkan/sunting gambartMasukkan tag Baca selengkapnya
jPintasan KeyboardxKode
pSisipkan tag Pemotong Baris

Copied to clipboard!