Kembali ke Dukungan Konten dan Media Menu Menambahkan Tautan ke Menu

Menambahkan Tautan ke Menu

Menu memuat tautan ke halaman, pos blog, dan konten lain sehingga pengunjung dapat dengan mudah menjelajahi situs Anda. Panduan ini akan menunjukkan cara menambahkan tautan ke menu Anda.

📌

Untuk menentukan bagian dari panduan ini yang perlu Anda perhatikan, buka dasbor lalu periksa Tampilan di sisi kiri. Jika Anda melihat Editor, gunakan bagian Editor Situs dalam panduan ini. Jika tidak, gunakan instruksi Admin WP atau Customizer.

Jenis Item Menu

Berikut daftar tiap jenis konten yang dapat Anda tambahkan ke menu:

Jika ada plugin terinstal di situs Anda, plugin ini juga dapat menambahkan pilihan menu ekstra.

Menambahkan Item Menu di Editor Situs

Di Editor Situs, menu Anda tersusun dari blok Navigasi. Ikuti langkah-langkah ini untuk menambahkan item menu baru:

  1. Buka dasbor.
  2. Buka Tampilan → Editor.
  3. Klik sisi kanan layar untuk membuka area penyuntingan.
    • Atau, pilih Pola lalu pilih header atau bagian templat lain yang memuat menu Anda.
  4. Klik header dan klik tombol “Edit“.
  5. Pilih blok Navigasi (Tampilan Daftar dapat dimanfaatkan di sini).
  6. Klik + Penyisip Blok yang sekarang muncul di blok Navigasi.
  7. Pop-up akan muncul untuk menambahkan tautan baru.
    • Pilih salah satu dari halaman yang baru saja Anda perbarui.
    • Cari berdasarkan nama lalu pilih halaman, pos, kategori, atau tag yang telah dipublikasikan. Konten pribadi atau konsep tidak akan muncul di sini.
    • Ketik secara manual atau tempel untuk menambahkan tautan (termasuk tautan eksternal dari situs lain) ke menu Anda.
  8. Setelah menambahkan item menu, Anda dapat mengeklik teks untuk mengubah isi teksnya, sebagaimana ditunjukkan di bagian selanjutnya.
  9. Klik Simpan untuk memublikasikan perubahan Anda.

Setelah menambahkan item menu, Anda dapat menyusun ulang item, membuat menu tarik-turun, dan melakukan banyak hal lainnya.

Tutorial Video

Slow down or speed up the video using the controls in the lower right corner after clicking Play

Menyunting Item Menu yang Ada

Anda dapat menyunting item menu yang sudah ada di blok Navigasi dengan mengikuti langkah-langkah ini (juga ditampilkan dalam video di bawah ini):

  1. Buka dasbor.
  2. Buka Tampilan → Editor.
  3. Klik sisi kanan layar untuk membuka area penyuntingan.
  4. Klik ikon Tampilan Daftar (tumpukan tiga garis horizontal) di atas layar Anda.
  5. Pada Tampilan Daftar, cari blok Navigasi dan item menu di dalamnya.
  6. Klik item menu yang sudah ada untuk memilihnya.
  7. Buat perubahan yang dapat Anda lakukan:
  8. Klik “Simpan” untuk menyimpan perubahan.
Slow down or speed up the video using the controls in the lower right corner after clicking Play

Menambahkan Item Menu di WP Admin

Pada situs dengan tema klasik, Anda dapat menambahkan item menu menggunakan WP Admin dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka dasbor.
  2. Buka Tampilan → Menu.
  3. Pastikan menu yang dipilih di atas layar sudah benar:
Di sebelah "pilih menu yang akan disunting", panah menyoroti menu yang dipilih.
  1. Di bagian Tambah item menu, centang kotak untuk tiap item menu baru yang ingin Anda tambahkan. Anda dapat memilih, antara lain, Halaman, Pos, Kategori, Tautan Kustom, dan masih banyak lagi.
  2. Klik Tambahkan ke menu. Tiap item menu yang Anda pilih di langkah sebelumnya akan ditambahkan ke menu.
  3. Jika ingin mengubah urutan tampilan item menu, klik lalu seret tiap item ke posisi yang diinginkan. Selengkapnya tentang menyusun ulang menu.
  4. Klik Simpan Menu di bawah layar setelah selesai:
Tombol Simpan Menu ditandai dengan panah berwarna oranye.

Menambahkan Item Menu di Customizer

Pada situs dengan tema klasik, Anda dapat menambahkan item menu menggunakan Customizer dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka dasbor.
  2. Buka Tampilan → Penyesuaian → Menu.
  3. Pilih menu yang ingin Anda tambahkan. Jika belum ada menu, buat menu terlebih dahulu.
  4. Pastikan Anda telah memilih setidaknya satu lokasi menu, atau menu tidak akan dapat dilihat.
  5. Klik tombol + Tambahkan Item.
  6. Pada Halaman, Anda akan melihat daftar halaman situs yang telah dipublikasikan (halaman pribadi dan halaman konsep tidak akan muncul dalam daftar). Klik judul halaman mana pun untuk menambahkannya ke menu. Anda juga dapat menambahkan pos, proyek portofolio, kategori blog, tautan kustom ke situs lain, dan lain sebagainya.
  7. Jika Anda ingin menyusun ulang item atau membuat menu tarik-turun, klik Susun ulang. Bagian ini akan dijelaskan lebih lengkap di sini.
  8. Klik Simpan Perubahan untuk memublikasikan perubahan pada situs Anda.
sebuah animasi menunjukkan tindakan mengeklik Tambah Item pada Menu Customizer, lalu memperlihatkan beragam jenis item menu yang dapat ditambahkan.
Sebuah animasi pendek menunjukkan proses penambahan item ke menu Anda.

Tutorial Video

Transkrip Video

Untuk menambahkan atau menyesuaikan menu situs, buka beranda Anda lalu arahkan kursor ke “Tampilan”. Kemudian, klik “Penyesuaian”. 

Di “Customizer”, klik tombol “Menu”. Lalu klik menu yang sudah ada. 

Sekarang, mulailah menambahkan item atau tautan ke menu Anda. 

Mengeklik tanda plus akan menambahkan halaman, kategori, atau tag yang sudah ada, beserta tautan ke situs eksternal. 

Mengeklik Susun Ulang memungkinkan penyusunan cepat karena menu baru diperbarui otomatis agar mudah dipratinjau. 

Klik Simpan Perubahan, dan selesai! 

Untuk informasi lebih detail, silakan kunjungi WordPress.com/support. 

Menambahkan Halaman Baru

Ketika menambahkan halaman ke menu, Anda akan melihat daftar halaman yang telah Anda publikasikan, disertai pilihan Tambah Halaman Baru yang tampak seperti berikut:

Pilihan Tambah Halaman Baru akan membuat halaman kosong baru di situs dan menambahkan halaman tersebut ke menu Anda. Anda dapat menambahkan konten ke halaman ini nanti dengan membuka Halaman di dasbor Anda. Pos, proyek, dan testimoni memiliki pilihan serupa.

Jika Anda telah membuat halaman dan ingin menambahkannya ke menu Anda, jangan gunakan pilihan Tambah Halaman Baru. Alih-alih, pilih halaman yang sudah ada dari daftar di atas. Jika halaman Anda tidak tercantum di sini, bisa jadi karena:

Menyesuaikan Teks Item Menu

Item menu tidak harus menggunakan teks yang sama seperti halaman yang tertaut. Anda bisa mengubah nama item menu saat item tersebut muncul di situs Anda.

Pertama, klik item menu untuk menampilkan pilihan, lalu ketik teks baru dalam kotak Label Navigasi.

💡

Contohnya, Anda mungkin menamai halaman Anda sebagai Hubungi Tim, tetapi ingin halaman tersebut ditampilkan di menu hanya sebagai “Kontak”.

animasi menunjukkan item menu yang menampilkan pilihan untuk mengubah label navigasi.

Copied to clipboard!