Kembali ke Dukungan Domain dan Email Membatalkan & Mengembalikan Dana Domain

Membatalkan & Mengembalikan Dana Domain

Jika Anda tidak ingin lagi memiliki domain Anda, panduan ini akan menunjukkan cara menghapusnya.

Membatalkan Nama Domain

Membatalkan registrasi domain berarti:

Domain yang dibatalkan tidak serta-merta tersedia untuk didaftarkan oleh orang lain. Jika ingin mentransfer domain ke pemilik, situs, atau registrar yang lain, klik di sini untuk mengetahui berbagai pilihan dalam memindahkan nama domain.

Anda dapat membatalkan domain kapan saja dengan mengikuti langkah-langkah berikut. Jika pembatalan dilakukan dalam waktu 96 jam setelah pembelian atau perpanjangan, Anda akan menerima pengembalian dana penuh atas biaya domain.

  1. Klik profil Anda di https://wordpress.com/me.
  2. Di sisi tersebut, pilih opsi menuPembelian :
    1. Klik domain yang ingin Anda batalkan.
    2. Layar berikutnya akan menampilkan detail domain dan salah satu pilihan berikut di bagian bawah:
      • tombol Batalkan Domain dan Kembalikan Dana jika domain memenuhi syarat untuk pengembalian dana.
      • tombol Batalkan Domain jika domain tidak memenuhi syarat untuk pengembalian dana (jika domain didaftarkan secara gratis bersama paket Anda atau jika domain berada di luar periode pengembalian dana.)
    3. Isi survei singkat, konfirmasi bahwa Anda bisa kehilangan domain ini selamanya, lalu klik tombol “Tetap Batalkan“.
Tanda panah menunjuk ke pilihan batalkan domain.

Menghapus Domain

Setelah registrasi domain dibatalkan dengan menyelesaikan langkah-langkah sebelumnya, langganan Anda akan tetap aktif hingga tanggal kedaluwarsa. Perpanjangan otomatis akan dinonaktifkan dan Anda tidak akan ditagih lagi.

Jika ingin menghapus domain saat itu juga, ulangi langkah-langkah di atas, tetapi tombol “Batalkan domain” akan digantikan dengan tombol “Hapus domain“. Jika sudah yakin bahwa Anda tidak lagi ingin memegang domain tersebut, pilih opsi ini untuk menghapus pembelian Anda secara instan, daripada menunggunya kedaluwarsa pada tanggal kedaluwarsa.

Tampilan pilihan "hapus domain" yang sudah diperbarui.

Apa Jadinya jika Saya Membatalkan Domain?

Domain yang telah dibatalkan bisa jadi sulit, lebih mahal, dan terkadang mustahil untuk dikembalikan. Setelah domain dibatalkan, biasanya ada periode singkat untuk memulihkannya.

Jika kesulitan mengembalikan domain setelah membatalkannya, hubungi tim dukungan sesegera mungkin untuk mendapatkan bantuan.

Setelah domain dibatalkan, jika ingin memulihkannya, biasanya Anda dikenai biaya penebusan (US$80). Jika orang lain telah mendaftarkan domain tersebut, Anda tidak lagi bisa memulihkannya.

Pengembalian Dana Nama Domain

Pengembalian dana untuk registrasi dan perpanjangan nama domain dapat dilakukan jika domain dibatalkan dalam waktu 96 jam (4 hari) terhitung sejak domain didaftarkan atau diperpanjang. Harap ingat peringatan tentang pembatalan domain sebelum melanjutkan.

Jika Anda mendaftarkan domain gratis dengan paket Anda dan meminta pengembalian dana setelah masa pengembalian dana domain 96 jam, kami akan menambahkan selisih antara biaya paket dan biaya domain. Anda akan terus memiliki domain dan dapat menggunakannya di tempat lain atau membatalkannya sehingga tidak akan diperpanjang tahun depan.

Saat domain Anda diperpanjang, satu tahun tambahan ditambahkan ke tanggal kedaluwarsa domain. Perpanjangan tidak dapat dibatalkan bila Anda masih menggunakan domain. Anda harus membatalkan domain agar memenuhi syarat untuk menerima pengembalian dana dalam waktu 96 jam setelah perpanjangan.

Pengembalian dana tidak berlaku untuk perpanjangan tahunan/beberapa tahun tambahan. Jika domain yang diperpanjang untuk beberapa tahun secara berturut-turut dibatalkan, hanya biaya perpanjangan tahun terakhir yang dapat dikembalikan.

Pengembalian dana tidak berlaku untuk Transfer domain kecuali jika proses dibatalkan sebelum transfer selesai. Ingat bahwa segera setelah transfer domain berlangsung, tidak ada pembatalan atau pengembalian dana kecuali jika proses transfer gagal.

Biaya penebusan (US$80) untuk domain kedaluwarsa tidak dapat dikembalikan kecuali jika proses penebusan gagal untuk menebus domain. Baca selengkapnya tentang apa yang terjadi pada domain kedaluwarsa di sini.

Copied to clipboard!